Kalimaya Indah, Tangerang Selatan

Desain Fasade Rumah Minimalis Tipe 90

Perumahan Minimalis Modern di Cirendeu – Hunian Ideal

Client
PT Kota Sejahtera Abadi

Services
Masterplanning (Siteplan, Architecture, Facilities)

Year
2018-2021

Perumahan Cirendeu Kalimaya Indah adalah proyek hunian dengan konsep perumahan minimalis modern yang dirancang dengan memperhatikan kebutuhan gaya hidup urban. Kami memastikan bahwa setiap elemen desain menghadirkan kenyamanan, fungsi, dan estetika yang ideal bagi penghuni. Dari perumahan minimalis sederhana hingga hunian modern minimalis, setiap rumah dirancang untuk memberikan ruang yang efisien dan terintegrasi dengan lingkungan sekitar.

Tahap 1: Analisis Lahan dan Kebutuhan Klien

Proses desain dimulai dengan analisis lahan dan diskusi bersama klien. Kami melakukan survei mendalam pada lokasi proyek untuk memahami potensi lahan, seperti topografi, orientasi matahari, dan aksesibilitas. Di proyek ini, lahan di Cirendeu yang strategis memberikan peluang besar untuk menghadirkan konsep perumahan modern minimalis yang cocok dengan karakteristik daerah urban.

Kebutuhan klien juga menjadi prioritas kami dalam merancang konsep perumahan. Dalam perumahan minimalis sederhana ini, kami memperhatikan keinginan klien untuk memiliki ruang yang fungsional, nyaman, dan efisien, tanpa mengorbankan gaya desain yang modern.

Tahap 2: Pengembangan Konsep Desain Minimalis Modern

Setelah analisis lahan, kami memulai pengembangan konsep desain. Desain perumahan minimalis modern ini berfokus pada kesederhanaan bentuk dan maksimalisasi ruang. Dengan prinsip perumahan minimalis sederhana, kami menghadirkan hunian yang tidak hanya estetis tetapi juga berfungsi dengan baik untuk kehidupan sehari-hari.

Beberapa elemen yang kami hadirkan dalam konsep ini antara lain:

  • Tata ruang terbuka yang menciptakan ilusi ruang yang lebih besar, meskipun dalam lahan terbatas.
  • Penggunaan material alami untuk memberikan sentuhan yang seimbang antara modernitas dan lingkungan.
  • Sistem ventilasi silang untuk memastikan sirkulasi udara yang optimal di setiap sudut rumah.

Perumahan terletak di Jl. Talas V, Pondok Cabe, Tangerang Selatan ini kini telah terjual 90% dan tersisa beberapa unit, saat tulisan ini dibuat (2024) dan terdiri dari 3 type :

  • Type 38 / 72 ukuran 6×12
  • Type 76 / 72 ukuran 6×12 2 lantai
  • Type 90 ukuran 7×15 2 lantai

 

Fasilitas Perumahan antara lain :

  • Sumur Resapan Perumahan
  • Entrance Gate dengan security
  • Clubhouse / Gedung Pertemuan

     

    Tahap 3: Pemodelan 3D untuk Visualisasi Desain

    Pemodelan 3D menjadi alat yang penting dalam proses desain. Dengan pemodelan ini, klien dapat melihat visualisasi yang realistis dari desain perumahan modern minimalis yang kami kembangkan. Kami menampilkan tata letak ruangan, pencahayaan alami, serta integrasi antara ruang dalam dan luar yang mencerminkan harmoni desain minimalis.

    Visualisasi 3D ini membantu kami mengevaluasi dan melakukan penyesuaian jika diperlukan, serta memastikan bahwa hasil akhir akan sesuai dengan ekspektasi klien.

     

    Jasa Desain Perumahan
    Jasa Desain Perumahan untuk Pengembang Properti
    Desain Gerbang Perumahan
    community center perumahan
    desain clubhouse
    Perumahan Minimalis Modern
    Perumahan Minimalis Type 36
    Jasa Desain Perumahan
    Jasa Desain Perumahan untuk Pengembang Properti

    Tahap 4: Rencana Teknis dan Detil Konstruksi

    Setelah desain final disepakati, tim kami melanjutkan ke tahap penyusunan rencana teknis yang detail. Dalam perumahan minimalis sederhana ini, kami memprioritaskan efisiensi dan kualitas dalam setiap aspek, mulai dari struktur bangunan hingga sistem instalasi. Rencana teknis ini mencakup:

    • Desain struktur yang kuat dan sesuai dengan standar keamanan.
    • Penataan sistem sanitasi yang efektif, mendukung lingkungan perumahan yang sehat.
    • Sistem listrik dan plumbing yang dirancang dengan cermat agar fungsional dan aman.

    Perumahan Modern Minimalis
    Siteplan Perumahan Modern Minimalis

    Siteplan & Perizinan

    Tahap 5: Proses Perizinan dan Desain Retention Pond

    Dalam proses perizinan proyek perumahan modern minimalis ini, kami berkoordinasi dengan pemerintah daerah (Pemda) setempat yang memberikan himbauan untuk merancang sistem pencegahan banjir, mengingat adanya perubahan kondisi lahan. Sebelum pembangunan dimulai, area seluas 1 hektar yang sebelumnya berupa lahan kosong berfungsi sebagai area resapan air hujan. Setelah lahan tersebut digunakan untuk pembangunan perumahan, kebutuhan akan pengelolaan air hujan menjadi sangat penting.

    Untuk memenuhi persyaratan lingkungan dan mencegah terjadinya genangan atau banjir di kawasan perumahan, kami merancang retention pond sebagai area resapan air. Retention pond ini didesain untuk menampung air hujan dalam jumlah besar dan memungkinkan penyerapan air ke tanah secara perlahan. Hal ini memastikan bahwa perumahan tetap aman dari risiko banjir, serta menjaga keseimbangan ekosistem lingkungan sekitar.

    Kolam Retensi

    Tahap 5: Pengawasan Pembangunan

    Desain yang baik hanya bisa diwujudkan dengan pelaksanaan konstruksi yang tepat. Kami melakukan pengawasan rutin di lokasi pembangunan untuk memastikan kualitas pengerjaan sesuai dengan desain perumahan modern minimalis yang telah disepakati. Pengawasan ini mencakup pengecekan material, eksekusi desain, serta koordinasi yang baik antara semua pihak terkait.

    Final Realisasi Pembangunan

    (Geser slide tengah untuk melihat perbandingan desain dan realisasi lapangan perumahan minimalis modern ini)